Dalam upaya pengembangan layanan informasi, perpustakaan 17 mengembangkan program podcast yang diberi nama “jubel inspiratif”. Memanfaatkan ruang multimedia dan audio visual program ini sudah berjalan 3 episode dengan narasumber yang berbeda. Podcast jubel inspiratif direncanakan akan rutin dilaksanakan 2 minggu sekali dengan menampil tokoh-tokoh inspiratif, baik dari guru siswa ataupun tokoh masyarakat.
Dalam pelaksanaanya tim kreatif pustakawan 17 berhasil mendesign ulang ruangan memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada. Bahkan menyulap barang berkas seperti kardus, kotak kertas menjadi sofbox sederhana yang bermanfaat untuk membantu pencahayaan ruangan. (IG: @library17plg)
Selain itu peran duta literasi juga penting dalam kelancaran pelaksanaan program podcast jubel inspiratif ini. Para duta dilatih rasa percaya dirinya untuk menjadi host secara bergantian di setiap episodenya. Video podcast jubel inspiratif dapat ditonton di chanel youtube “SMA Plus Negeri 17 Palembang” dengan playlist “Jubel Inspiratif”.
Gebrakan perpustakaan 17 ini mampu menarik perhatian siswa dan guru untuk meningkatkan kegiatan literasi di sekolah. Harapan kedepan, perpustakaan 17 semakin maju dan benar- benar dirasakan kebermanfaatannya sebagai learning center di SMA Plus Negeri 17 Palembang (WI)